Fakultas Pertanian
Keunggulan
Fakultas Pertanian merupakan fakultas pertama yang ada Institut Pertanian Stiper (INSTIPER) yang berkomitmen dalam menyiapkan sumberdaya insani pertanian yang mampu mengembangkan diri dan berdaya saing global dengan kompetensi perkebunan yang mengedepankan keberlanjutan serta penguasaan teknologi informasi.
Peluang Kerja
Lulusan dari Fakultas Pertanian Institut Pertanian Stiper memiliki peluang bekerja di berbagai bidang diantaranya:
- Pemimpin perusahaan pertanian dan perkebunan skala nasional dan multinasional.
- Berkarir di BUMN, BUMD, BUMS (seperti PTPN, perbankan, perkebunan swasta, industri pangan, dan lain sebagainya).
- Agrotechnopreneur
- Plantation Developer
- Pendidik (Tingkat Menengah Atas atau Perguruan Tinggi)
- Peneliti pada Industri Perkebunan dan Pertanian
- Aparatur Sipil Negara baik pemerintah pusat dan daerah
- Asisten Manajer Perusahaan Perkebunan Agroindustri
- Asisten Kebun di Perusahaan Agroindustri
- Organisasi nirlaba (LSM, pendamping dan penggerak masyarakat desa, dan lain sebagainya)
Visi Fakultas Pertanian
Menjadi Pusat Pendidikan Pertanian Unggulan dengan Kompetensi Perkebunan.
Misi Fakultas Pertanian
Lulusan dari Fakultas Pertanian Institut Pertanian Stiper memiliki peluang bekerja di berbagai bidang diantaranya:
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang berkualitas untuk menghasilkan sumberdaya insani yang kompeten di bidang perkebunan
- Mengembangkan teknologi yang mampu mendukung sistem agribisnis berbasis perkebunan yang berasaskan kelestarian lingkungan
- Menyelenggarakan pelayanan jasa dalam pembangunan pertanian
Sasaran dan Strategi Pencapaian
Sasaran yang ingin dicapai:
- Menjadi Pusat Pendidikan Pertanian yang berkompetensi Perkebunan
- Mencetak lulusan siap kerja yang berbudi luhur, jujur, disiplin, mempunyai etos kerja yang tinggi, bertanggungjawab dan berjiwa wirausaha di bidang Perkebunan, dan ditempuh dalam waktu 8 semester dengan kurun waktu 3,5 tahun, IP rata-rata 3,0 dan minimum 2,75
- Menghasilkan ilmu dan teknologi yang mampu mendukung pembangunan pertanian, khususnya dibidang Perkebunan
- Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan yang dapat digunakan untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi oleh pemangku kepentingan
Program Studi Agroteknologi
Deskripsi Umum
Program Studi Agroteknologi menyelenggarakan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat dalam upaya menghasilkan lulusan sebagai sarjana yang kompeten di bidang agroteknologi dalam sistem industri perkebunan. Bidang studi ini mempelajari proses produksi tanaman dalam industri pertanian dan perkebunan dengan memanfaatkan teknologi terapan. Mahasiswa disiapkan menjadi pemimpin dalam sektor pertanian dan perkebunan Nasional yang mampu mengembangkan diri untuk berdaya saing secara global dalam era industri 4.0
Visi Program Studi Agroteknologi
Terwujudnya Program Studi yang Menyiapkan Sumber Daya Manusia dan IPTEK yang Unggul untuk Menunjang Perkebunan yang Berkelanjutan
Misi Program Studi Agroteknologi
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi untuk menghasilkan sumber daya manusia yang berkompeten dalam mengelola perkebunan secara berkelanjutan.
- Melaksanakan sistem pengelolaan sumber daya yang akuntabel sesuai dengan prinsip-prinsip pengelolaan dan standarisasi baku mutu pendidikan tinggi.
- Mengembangkan penelitian terapan inovatif dan jasa yang relevan dengan kebutuhan on-farm perkebunan.
Sarjana Perkebunan Kelapa Sawit (SPKS)
Mahasiswa mempelajari bidang keahlian agroteknologi agar mampu mengelola proses produksi dalam industri
perkebunan kelapa sawit, serta mampu menyelesaikan pekerjaan dan memformulasikan penyelesaian masalah
secara tepat di bidang sumberdaya pertanian yang berkelanjutan dengan memilih dan menerapkan praktek
budidaya tanaman dan praktek manajemen terbaik menuju industri perkebunan kelapa sawit yang
berkelanjutan.
Peluang Kerja Sarjana Perkebunan Kelapa Sawit (SPKS)
- Manajer Kebun
- Agro Technopreneur
- Plantation Developer
- Pendidik
- Peneliti Perkebunan Kelapa Sawit
Sarjana Perkebunan Aneka Tanaman (ANTAN)
Mahasiswa mempelajari bidang keahlian agroteknologi agar mampu mengelola proses produksi dalam industri
perkebunan kopi, karet, kakao, teh, tebu, lada, cengkeh, vanili, dan hortikultura, serta mampu
menyelesaikan pekerjaan dan memformulasikan penyelesaian masalah secara tepat di bidang sumberdaya
pertanian yang berkelanjutan dengan memilih dan menerapkan praktek budidaya tanaman dan praktek
manajemen terbaik menuju industri perkebunan yang berkelanjutan.
Peluang Kerja Sarjana Perkebunan
Aneka Tanaman (ANTAN)
- Manajer Kebun
- Agro Technopreneur
- Plantation Developer
- Pendidik
- Peneliti Perkebunan Kelapa Sawit
Program Studi Agribisnis
Deskripsi Umum
Merupakan bidang studi yang mengembangkan keilmuan agribisnis berbasiskan industri perkebunan yang memiliki karakter, pengetahuan, keterampilan, dan penguasaan IPTEK yang memadukan dengan kemampuan analisa perilaku konsumen dan produsen, pembiayaan dan keuangan, pemasaran, pembangunan, dan kebijakan ekonomi pertanian, interaksi sosial serta pemberdayaan masyarakat pertanian, komunikasi efektif dengan pelaku agribisnis, manajerial perusahaan perkebunan serta mengembangan enterpreneurship agribisnis.
Visi Program Studi Agribisnis
Menjadi Center of Excellence Pendidikan Agribisnis Berbasis Industri Perkebunan pada 2025
Misi Program Studi Agribisnis
Menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat Bidang Agribisnis yang Unggul (Excellence) Berbasis Industri Perkebunan
Sarjana Manajemen Bisnis Perkebunan (SMBP)
Menyiapkan mahasiswa agar memiliki kompetensi merancang alokasi sumber daya alam, manusia, modal dan
sosial bidang pertanian serta analis bisnis agrotekno.
Peluang kerja lulusan Sarjana Manajemen
Bisnis Perkebunan :
- Manajer Agribisnis di Perusahaan Agroindustri
- Agrotechnopreneur dibidang Agribisnis
- Asisten Kebun di Perusahaan Agroindustri (Sawit, Teh, Kopi, Kakao)
- Berkarir di Perusahaan Sawit sebagai Manajer Keuangan
- Aparatur Sipil Negara baik pemerintah pusat dan daerah
- Berkarir di BUMN, BUMD, BUMS (seperti PTPN, perbankan, perkebunan swasta, industri pangan, dan lain sebagainya)
- Berkarir di perbankan
Sarjana Pembangunan Agribisnis (SPA)
Menyiapkan mahasiswa agar memiliki kompetensi kepekaan pada persoalan atau masalah sosial budaya dan
pembangunan masyarakat terkait dengan pembangunan agribisnis. Mampu merumuskan strategi serta penggunaan
metode dan sumberdaya untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam menghadapi tantangan pengembangan
agribisnis masa depan. Mampu memfasilitasi dialog dalam dan antar kelompok pemangku kepentingan
agribisnis untuk mendukung proses perumusan dan keberlanjutan kebijakan yang melibatkan peran serta
masyarakat.
Peluang Kerja Sarjana Pembangunan Agribisnis (SPA) :
- Penyuluh Pembangunan Agribisnis di Perusahaan Swasta dan Pemerintah
- Pendamping atau fasilitator dan penggerak masyarakat Agribisnis
- Manajer Agribisnis di Perusahaan Agroindustri
- Aparatur Sipil Negara baik pemerintah pusat dan daerah
- Berkarir di BUMN, BUMD, BUMS (seperti PTPN, perbankan, perkebunan swasta, industri pangan, dan lain sebagainya)
Sarjana Enterpreneur Agribisnis (SEA)
Menyiapkan mahasiswa agar memiliki kompetensi merancang operasional dan pengembangan (startup) unit
usaha agribisnis yang inovatif, kreatif dan kompetitif menciptakan nilai tambah dan berwawasan
lingkungan. Mampu mengidentifikasi dan mengelola risiko serta mengantisipasi ketidakpastian pada sistem
operasi agribisnis.
Peluang Kerja Sarjana Enterpreneur Agribisnis (SEA)
- Agrotechnopreneur dibidang Agribisnis
- Konsultan bisnis di bidang pertanian
- Manajer Agribisnis di Perusahaan Agroindustri
- Peneliti di Perusahaan Agroindustri
- Pendidik (Tingkat Menengah Atas atau Perguruan Tinggi)